Tanah Datar, Jurnalminang.Com. News&Web TV. Rancangan Awal (Ranwal) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Tahun 2021-2026 telah melalui tahapan pembahasan di tingkat komisi, baik internal maupun dengan Tim RPJMD dan telah dirumuskan di masing-masing komisi.
Saat ini akan dilaksanakan penanda tanganan Nota Kesepakatan antara DPRD dengan Bupati Tanah Datar terhadap Ranwal RPJMD Tahun 2021-2026. Hal itu dikatakan Ketua DPRD Tanah Datar H. Rony Mulyadi Dt. Bungsu ketika membuka Rapat Paripurna DPRD Tanah Datar, Sabtu (17/04) di Bukittinggi.
Dikatakan Roni Mulyadi, sesuai dengan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah yang mengamanatkan Kepala Daerah mempunyai tugas diantaranya menyusun dan mengajukan rancangan Perda tentang RPJMD untuk dibahas bersama DPRD, dan ditetapkan paling lama 6 (enam) bulan setelah dilantik.
Dalam nota kesepakatan yang ditanda tangani Bupati bersama DPRD Tanah Datar yang dibacakan Sekwan Elizar itu dikatakan, Nota Kesepatakan itu dibuat sebagai salah satu kelengkapan surat permohonan konsultasi dari Bupati Tanah Datar yang ditujukan kepada Gubernur Sumatera Barat untuk memperoleh masukan terhadap Ranwal RPJMD Tahun 2021-2026.
Disampaikan Elizar Nota Kesepakatan itu juga untuk memenuhi ketentuan pasal 49 ayat (5) Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata Cara Perencanaan Pengendalian dan Evaluasi Pembanguan Daerah, tata cara evaluasi Ranperda tentang RPJPD dan RPJMD serta tata cara perubahan RPJPD, RPJMD dan RKPD.
Ranwal RPJMD Tanah Datar 2021-2026 dalam rangkuman yang dibacakan Elizar itu diantaranya, penyempurnaan keterkaitan antara dokumen pendukung perencanaan pembangunan daerah, penyempurnaan serta validasi data dan informasi yang tertuang dalam gambaran umum kondisi daerah baik wilayah maupun data kependudukan.
Sebelum dibawa ke tahap nota kesepahaman ini naskah atau draft RPJMD tersebut juga sudah dibahas bersama Tim yang ditunjuk Bupati untuk mensinkronkan Visi misi Bupati terpilih dengan draft RPJMD tersebut. Tim yang ditunjuk Bupati adalah Irwan Malin Basa, Hijrah, Yuli Syafrizal, Novitra Kemala dan Indrayadi. (KD/Red.Jm).