M.Shadiq Pasadique: Harapan Terbesar Tanah Datar di DPR RI 2024-2029

Opini Oleh: Muhammad Intania, SH
Ketua SIAP Tanah Datar

“Hiduik Baraka, Baukua jo Bajangko. Maambiak contoh ka nan sudah, mancaliak Tuah ka nan manang.”

Mayoritas publik Tanah Datar baik di pelosok nagari salingka Luhak Nan Tuo maupun di perantauan mulai dari masyarakat awam, tokoh pemuda, tokoh adat, tokoh masyarakat, bundo kanduang, cerdik pandai hingga alim ulama pasti mengenal sosok Ir. M. Shadiq Pasadique, S.H., M.M. mantan Bupati Tanah Datar 2 (dua) periode 2005-2010 dan 2010-2015 yang kharismatik dan telah sukses membawa Tanah Datar lebih baik dalam sektor pembangunan dan sektor pendidikan serta sektor lainnya.

Politikus senior kelahiran 08 Januari 1960 ini masih terlihat segar dan sehat serta senantiasa rutin menjalin komunikasi dan silaturahmi dengan beragam pihak dan beragam komunitas yang ada baik di daerah, di tingkat provinsi maupun di tingkat pusat.

Selepas menyelesaikan tugasnya selama 10 (sepuluh) tahun sebagai Bupati Tanah Datar, tenaga dan pemikiran M. Shadiq Pasadigue pun masih dipakai oleh negara untuk mengemban tugas sebagai Inspektur III Irjen Kementerian Dalam Negeri selama 6 (enam) bulan dan kemudian sebagai Staf Ahli Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Bidang Pemerintahan dan Otonomi Daerah periode 2017-2018.

M. Shadiq Pasadigue memulai karir sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS), sekarang disebut Aparatur Sipil Negara (ASN) dari semua tingkatan eselon dan pernah bertugas mulai dari tingkat kabupaten, tingkat provinsi hingga tingkat pusat (Kemendagri dan Kemenpan). Oleh karena itu, kemampuan dan penguasaan politik serta birokrasi M. Shadiq Pasadigue tidak perlu diragukan lagi, termasuk dalam hal memiliki jaringan kerja di beragam sektor (pemerintahan dan bisnis serta partai politik).

Baca Juga :  Richi Aprian Sambangi Posko Relawan dan Berikan Motivasi

Berangkat dari kecintaannya kepada Tanah Datar dan atas keprihatinan melihat kondisi infrastruktur pembangunan fisik dan pembangunan mental serta moral di Tanah Datar saat ini yang perlu tambahan dukungan politik dan dukungan keuangan dari pusat, maka M. Shadiq Pasadique membulatkan tekad untuk terjun kembali ke kancah politik nasional melalui jalur legislatif menuju kursi DPR RI.

Setelah melalui diskusi panjang dengan banyak tokoh masyarakat Tanah Datar baik di salingka Luhak Nan Tuo maupun di perantauan, akhirnya M. Shadiq Pasadigue membulatkan tekad untuk mendedikasikan diri, tenaga dan pemikiran melalui Partai Nasdem untuk menuju kursi DPR RI di Senayan, Jakarta.

Salah satu putra terbaik Tanah Datar ini perlu didukung oleh segenap masyarakat Tanah Datar karena tenaga dan pemikiran serta jaringan kerja beliau masih sangat dibutuhkan publik yang akan dapat mewakili kepentingan politik masyarakat Tanah Datar khususnya di bidang infrastruktur pembangunan fisik (jalan, irigasi, pasar, dan bangunan lainnya), ekonomi, pembangunan sarana pendidikan dan sosial serta penguatan kelembagaan adat.

Sampai saat ini kita masih merasakan sentuhan usaha beliau seperti memberikan nasehat dan solusi politik kepada jajaran Pemerintah Kabupaten, membantu meringankan beban biaya berobat pasien yang kurang mampu, membantu membuka jalan bagi kelanjutan anak sekolah / mahasiswa berprestasi, dll.

Masyarakat umum dan kaum akademisipun masih bisa mendapatkan wawasan tambahan dari seorang M. Shadiq Pasadigue saat hadir sebagai narasumber baik di lingkup pertemuan diskusi nagari, di kampus maupun melalui aneka talkshow yang menghadirkan sosok M. Shadiq Pasadigue. Kompetensi seorang M. Shadiq Pasadigue tidak perlu diragukan lagi.

Adalah sebuah kebutuhan bagi masyarakat Tanah Datar untuk tetap mendapatkan “hasil kerja” M. Shadiq Pasadigue karena sudah terbukti hasil kerjanya selama ini. Maka sudah sepantasnya segenap elemen masyarakat Tanah Datar mendukung dan memilih M. Shadiq Pasadigue menjadi Anggota DPR RI 2024 – 2029 melalui Partai Nasdem. It’s time…!

Baca Juga :  DPD Nasdem Tanah Datar dan Padang Panjang Bersinergi untuk Kesuksesan pada Pileg dan Pilpres Nanti

Ka mudiak sa antak galah, ka hilia sarangkuah dayuang. Sasuai lahie jo bathin, sasuai muluik jo hati.”

Jika pada pileg th 2019 yang lalu tidak ada wakil Tanah Datar di DPR RI, maka harapan kita adalah pada pileg 2024 nanti, kita masyarakat Tanah Datar harus punya wakil di DPR RI. Dan, Potensi terbesar itu ada pada M.Shadiq Pasadigue!