Tanah Datar, Jurnalminang.Com. News&Web TV. Demi menggapai cita cita menjadi UIN Batusangkar berbagai peningkatan potensi SDM dilakukan oleh pimpinan IAIN Batusangkar. Salah satunya melalui peningkatan managemen SDM dosen dan karyawan melalui Total Quality Managemen ((TQM) yang dilaksanakan di Maninjau, Tgl 1 SD 3 April 2021.
“acara ini diikuti oleh 53 orang dosen dan karyawan IAIN Batusangkar. Acara ini bekerjasama dengan Lembaga Pelatihan yang sudah berskala nasional yaitu Trusco” ujar Arif Zunzul ketika memberikan laporan pada acara pembukaan.
Sementara itu rektor IAIN Batusangkar menyebutkan bahwa acara ini merupakan salah satu upaya peningkatan berbagai kompetensi dosen seperti kerjasama, disiplin, komitmen dan berbagai aspek kepemimpinan lainnya. Acara ini diikuti pula oleh segenap pimpinan IAIN Batusangkar.
“mari kita satukan langkah dan tekad untuk menjadi UIN Batusangkar karena upaya ini mesti didukung oleh seluruh pihak. Alhamdulillah, proses visitasi dari asesor kementrian Agama sudah selesai. Kita menunggu langkah berikutnya yaitu menunggu proses Asesmen dari Kemenpan Reformasi Birokrasi. Mudah mudahan sukses semuanya” ujar rektor dalam sambutannya yang penuh dengan optimisme.
Setelah mengikuti acara ini para peserta merasa puas dan banyak manfaat yang diperoleh. Tentu acara selama tiga hari ini belumlah cukup. Peserta berharap agar kegiatan seperti ini bisa dilakukan kembali dengan pola dan tempat yang berbeda.
Meskipun para dosen sudah memiliki berbagai pendidikan namun upaya pencerahan dan upgrading berbagai potensi serta kompetensi perlu selalu dilakukan agar tidak merasa jenuh dengan rutinitas. Ilmu pengetahuan tersebut selalu berkembang setiap saat. (Red.Jm).