Ketua Tim XXV SR Kota Sawahlunto: Sawahlunto Segera Punya Manasik Haji untuk Religious Tourism

SAWAHLUNTO – Jurnal Minang.com. Sama seperti tahun tahun sebelumnya, Pemerintah Kota Sawahlunto Sumatera Barat (Sumbar) setiap bulan suci Ramadhan menggelar Safari Ramadhan (SR) yang tersebar di seluruh Kota Wisata Tambang tersebut.

Adapun tim SR itu, dibagi menjadi beberapa tim. Pada Ramadhan kali ini, tahun1444 H tim SR seluruhnya berjumlah Dua Puluh Tujuh tim (27).

Masing masing tim tersebut, dipimpin oleh seorang ketua, wakil ketua, sekretaris, tiga orang anggota, satu orang mubaligh dan satu orang jurnalis.

Berkesempatan pada SR kali ini, yang berhasil diliput awak media Jurnal Minang ialah tim XXV (Dua Puluh Lima).

Selama dua hari, tim ini akan berkunjung ke dua masjid. Hari pertama Sabtu 25 Maret 2023 menyambangi Masjid Baiturrahman di Desa Datar Masiang, Kecamatan Talawi dan hari kedua Minggu 26, Maret di Masjid Al – Muhajirin Perumnas Santur.

Tim SR yang sudah dibagi tersebut, mengikuti kegiatan mulai dengan sholat Isya berjamaah di masjid yang sudah ditentukan, dilajutkan hingga acara selesai.

Kunjungan tim XXV pada hari pertama ke Masjid Baiturrahman tersebut, dipimpin langsung oleh Ketua tim, yaitu Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olah Raga Adri Yusman, S.Sos, MM, beserta Wakil Ketua Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Sarlina Putri, SE, M.Par, tiga orang anggota, satu sekretaris dan mubaligh.

Usai giat SR Ketua tim XXV yang berhasil diwawancarai awak media menyampaikan, titik fokus dalam giat SR Kota Sawahlunto kali ini ialah memperkuat, hubungan antara pemerintah dengan masyarakat.

“Titik fokus kita dalam safari Ramadhan ini, ialah untuk memperkuat, menyelesaikan visi misi dari pemerintahan Deri Asta dan Zohirin Sayuti,” ucap Adri Yusman.

Kemudian Adri Yusman menguraikan beberapa program Pemko, yang hingga saat ini masih terus digencarkan.

Baca Juga :  Wabup Richi Aprian: Pengembangan Cagar Budaya Bisa Menjadi Daya Tarik Wisata

“Pertama di bidang pendidikan yang mana, selama ini program program yang sudah berjalan dengan baik, akan tetap diteruskan dan juga ditingkatkan lagi untuk tahun 2023. Kemudian ekonomi kerakyatan lanjut terus, dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” urainya.

Seterusnya Adri menyampaikan tujuan dari kegiatan SR tersebut, yaitu sebagai media untuk menampung aspirasi masyarakat.

“Dengan safari Ramadhan ini kita bisa menyampaikan pembangunan tentang Sawahlunto, juga menyerap aspirasi masyarakat Datar Masiang mengenai usulan usulan apa saja untuk membangun desanya,” ungkap mantan Sekcam Talawi.

Adri juga menyampaikan bahwa, ada program strategis dari Pemko Sawahlunto yang kabarnya tidak lama lagi, akan dibangun di kawasan Kandi.

“Betul, betul, betul. Di 2023 ini, ada program strategis yang dilakukan Pemko Sawahlunto yaitu, membangun manasik haji di kawasan Kandi. Kita berharap dengan pembangunan manasik haji tersebut tentu, efeknya kepada masyarakat kita. Karena nantinya orang akan datang ke Sawahlunto untuk melakukan manasik haji, yang kita ketahui untuk sekarang ini, masih ada di Padang.

“Dengan ada di Sawahlunto nantinya otomatis, akan digunakan oleh haji haji lain, yang berada di kabupaten/kota yang jelas nantinya memiliki dampak kepada kesejahteraan masyarakat. Itu akan dibangun di 2023 ini, karena ini sebagai salah satu Religious Tourism (Wisata Religi),” tutup Adri.

Seterusnya tanggapan Kepala Desa Datar Masiang Afrinal, yang berhasil diwawancarai awak media, terkait kunjungan tim SR Kota Sawahlunto.

“Kami Pemerintah Desa Datar Masiang mewakili masyarakat mengucapkan banyak terima kasih kepada tim XXV SR Kota Sawahlunto, yang sudah berkunjung ke Masjid Baiturahman. Ini pertama kalinya Masjid kami ini dikunjungi oleh tim SR kota, dan kami berharap semoga tahun mendatang Masjid kita ini dapat kembali dikunjungi oleh tim SR Kota Sawahlunto,” ungkap Afrinal.

Baca Juga :  Karutan Sawahlunto Hadiri Giat Pipas Sumbar di Painan

Mubaligh Badan Amil Zakat Nasional Kota Sawahlunto H. Zainal Asri dalam kesempatanya, menyampaikan siraman rohani bagi jamaah yang hadir.

Ia menyampaikan serta mendoakan “semoga, di bulan Ramadhan ini semua yang menjalankan ibadah puasa ini, menjadi orang orang yang bertaqwa,” ucapnya.

Mubaligh juga menyampaikan kepada jamaah cara membuat Allah tersenyum, yaitu dengan cara buatlah orang tua kita tersenyum, bahagia. Maka di saat itu Allah juga merasakan hal yang sama, karena Ridhonya Allah terletak pada redhonya orang tua.

“Maka pergunakanlah Ramadhan ini menjadi ladang untuk menuai pahala sebesar besarnya. Minta maaflah kepada orang tua kita jika masih ada, minta maaf kepada tetangga kita, dan minta maaflah dilingkup rumah tangga (suami-istri),” ajaknya.

Kegiatan safari Ramadhan tim XXV di Masjid Baiturrahman ini, diakhiri dengan penyerahan bantuan oleh ketua tim kepada pengurus masjid dan imam masjid.

Adapun bantuan yang diserahkan tersebut berupa, uang tunai sebesar Rp 10.000.000 (Sepuluh Juta Rupiah) dan bingkisan, yang disaksikan seluruh jamaah yang hadir.

Untuk kunjungan hari ke dua tim XXV SR akan mengunjungi Masjid Al – Muhajirin Perumnas Santur yang akan dilaksanakan pada Minggu, 26 Marer 2023.

Adapun daftar nama anggota tim XXV SR Kota Sawahlunto, satu orang sekretaris diantaranya, Kepala Bidang Layanan E-Government Pengelolaan infrastruktur dan Persandian Diskomimfo Egi Delvita, ST, M.CIO, Kepala Bidang Pencegahan dan Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Satpol PP Damkar Harunis, S.Sos, Kepala Bidang Akutansi DPKAD Rizka Nurdin, SE, MM, Sekretaris Adiyata Kepariwisataan dan Ekonomi Kreatif David, ST, MT. (Safrizal/Red.Jm)