Kantor Pertanahan Tanah Datar Gelar Rapat Pelaksanaan PTSL tahun 2025

Tanah Datar, Jurnal Minang. Kantor Pertanahan Kabupaten Tanah Datar menggelar rapat pelaksanaan kegiatan Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) untuk Tahun Anggaran 2025.

Kegiatan ini dilaksanakan sebagai langkah evaluasi dan koordinasi pelaksanaan program strategis nasional di bidang pertanahan.

Rapat yang digelar pada Jum’at, 11 April 2025 tersebut dihadiri oleh seluruh panitia ajudikasi, satuan tugas fisik, serta satuan tugas yuridis.

Dalam rapat ini, para peserta membahas berbagai hal penting, mulai dari capaian kegiatan yang telah berlangsung hingga kendala dan hambatan yang dihadapi di lapangan.

Selain itu, forum ini juga dimanfaatkan untuk menyusun strategi percepatan pelaksanaan PTSL, agar target-target yang telah ditetapkan dapat tercapai secara optimal. (Kasdi Ray/Red.Jm)

Baca Juga :  Bupati Eka Putra Usulkan BLK Khusus Bajak Gratis untuk Maksimalkan Progul