Batusangkar, Jurnal Minang. Seratusan jamaah Mushalla Nurul Ikhlas, Dobok, Kuburajo, Kecamatan Lima Kaum menghadiri pengajian akbar pada Sabtu malam, 22 Februari 2025 dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H.
Terlihat jamaah laki-laki dan perempuan serta anak anak generasi penerus hadir menyimak tausiah yang disampaikan oleh Ustadz Alfi Hidayat S.Hi dari Parambahan dengan thema Persiapan Untuk Menghadapi Bulan Suci Ramadhan.
Pengajian akbar tersebut dapat terlaksana dengan baik karena adanya partisipasi dari segenap warga baik dari perantau maupun warga tempatan tua muda termasuk ibu ibu jamaah yang menyiapkan kuliner khas Kuburajo berupa gulai anyang daging sapid an kerupuk kulit khas produksi Dobok.
Tak lupa pengurus Mushalla Nurul Ikhlas menghaturkan terima kasih kepada segenap donatur dan keringanan tanganan warga yang turut berpartisipasi dalam mensukseskan agenda tahunan Mushalla Nurul Ikhlas, Dobok, Kuburajo, Kecamatan Lima Kaum.
Besok harinya, Minggu pagi, 23 Februari 2025 dilaksanakan goro bersama membersihkan area mushalla disertai pembangunan dapur untuk garin mushalla Nurul Ikhlas. (M.Intania/Red.Jm)