Tanah Datar, Jurnal Minang.com. News&Web TV. Dalam rangka mencegah terjadinya kasus stunting di Kabupaten Tanah Datar, BKKBN Sumatera Barat dan Dinas PMD PPKB Tanah Datar menggelar acara Diskusi Panel Manajemen Kasus Stunting di hotel Pagaruyung, Selasa 24/5/2022.
Kegiatan diskusi panel menghadirkan nara sumber yang cukup kawakan dan pakar yakni Yulnira Yunirman Apk yang merupakan dokter Spesialis Anak. Kemudian dr. Orijhon. Sp.OG ( K) Dokter spesialis Obstetri & Ginekologi, serta Ahli Gizi, dan Psikolog dari RSU M . Ali Hanafiah, Batusangkar. Acara dilaksanakan dengan 2 sesi, pagi dan siang,
Ketua TPPS Tanah Datar menyampaikan sambutan diwakili oleh Sekdis PMD PPKB Narti, SSTP mengharapkan kegiatan sinergitas dari seluruh tim TPPS baik Kabupaten kecamataan, dan wali nagari serta dari tim solid Tim Pendamping Keluarga (TPK) yang ada di kabupaten Tanah, dapat membawa Tanah Datar kearah yang lebih baik.
Kemudian mari kita secara bersama sama bersungguh – sungguh serta serius dalam hal penanganan Kasus Stunting di kabupaten Tanah Datar.
Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sumatera Barat Fatmawati, ST, M. Eng dalam sambutannya di hadapan peserta berpesan, agar seluruh tim yang tergabung serta masyarakat lainnya, mari bekerja sama dalam percepatan penurunan stunting, karena bila sudah terjalin kekompakan dan solid dalam penanganan stunting di Tanah Datar, akan berdampak terhadap kemajuan Tanah Datar, ujarnya. (KD/Red.Jm)