BPRN Koto Tangah Dilantik, Camat: BPRN Bukan Oposisi Wali Nagari

Koto Tangah, Jurnal Minang.com. Bupati Tanah Datar yang diwakili Camat Tanjung Emas, Zulkifli Idris,.S.Sos melantik pengurus BPRN Nagari Koto Tangah, Kecamatan Tanjung Emas Kabupaten Tanah Datar, Kamis (7/9) di aula kantor Walinagari Koto Tangah berlangsung khidmat.

Pada kesempatan itu, Zulkifli Idris, Camat Tanjung Emas yang mewakili Bupati Tanah Datar melantik 7 orang anggota BPRN terpilih periode 2023-2029 menyampaikan bahwa Bupati Eka Putra, SE, MM tidak bisa hadir karena ada kegiatan dinas luar serta dengan tegas menyebutkan bahwa BPRN itu bukan oposisi dari Walinagari, tapi mitra kerja daripada nagari.

“Bagi BPRN yang baru saja di lantik dan di sumpah, jalankan aturan- aturan tentang penyelenggaraan pemerintahan nagari, pembangunan dan pemberdayaan masyarakat di nagari mulai dari UU no 6 tahun 2014, peraturan Bupati dan yang lainnya agar segera dipelajari. Saya tegaskan, BPRN ini bukan oposisi dari Walinagari, apa tupoksi BPRN semua sudah tertuang dalam SK. BPRN adalah mitra pengawasan di tingkat nagari,” jelas Zulkifli Idris.

“Selain itu BPRN dalam menyerap aspirasi masyarakat harus bersifat kolektif dan Kolegial. Artinya jangan memberikan opini atau pendapat pribadi apalagi HOAX. Menyerap aspirasi masyarakat seluruhnya tanpa pilih-pilih. Oleh karena itu menyerap aspirasi dan menyampaikan informasi adalah kolektif dan kolegial sifatnya. Sekali lagi, pelajari dengan lengkap aturan-aturan tentang penyelenggaraan nagari sehingga nanti bisa memahami dan menjalankan tugas dengan sungguh-sungguh,” lanjut Zulkifli Idris.

Kemudian, ia juga menambahkan bahwa BPRN harus segera menentukan ketua, kemudian melaksanakan musyawarah nagari, lalu adakan Musrenbang sesegera mungkin untuk mengejar ketertinggalan APB Nagari tahun 2023 dan sekaligus penyusunan APB Nagari tahun 2024 sebelum 31 Desember 2023.

Terakhir ujar Zulkifli Idris, segera buat peraturan nagari yang sifatnya lebih luas tentang adat salingka nagari.

Baca Juga :  Kontribusi TP PKK Era Bonus Demografi Hadapi 100 Tahun Indonesia Emas

“Buat terobosan baru. Harus berani asal tidak menyalahi regulasi dan dalam waktu dekat ini kita di kunjungi oleh 8 negara untuk belajar study banding ke Nagari Koto Tangah tentang Dasa Wisma dimana Dasa Wisma kita juara dua tingkat Provinsi Sumatera Barat dan tentang program unggulan pemerintah daerah Tanah Datar, mulai tahun depan kita siap untuk melaksanakan satu nagari satu event, apapun alasannya harus terlaksana,” pungkas Camat Tanjung Emas tersebut

Wali Nagari Koto Tangah Beni Hasbullah, menyampaikan rasa terimakasihnya kepada pengurus BPRN yang lama atas pengabdiannya selama ini.

“Terimakasih kami atas pemerintahan nagari Koto Tangah kami ucapkan kepada pengurus BPRN yang lama atas dedikasi dan pengabdiannya selama ini dan selamat bagi pengurus BPRN yang baru saja di lantik. Harapan kami, segera tuntaskan keterlambatan kita terkait dengan musyawarah nagari, APB Nagari dan APB perubahan tahun 2023 serta untuk APB Nagari tahun 2024, kemudian baru kita laksanakan Musrenbang. Kita pernah mencapai peringkat dua perbaik tahun 2022 untuk penyusunan APB tingkat Kecamatan Tanjung Emas. Jadi, kami berharap mudah-mudahan kerjasama tiga lembaga dan lembaga-lembaga lainnya yang ada di Nagari Koto Tangah bisa saling bahu-membahu dan mudah-mudahan juga di akhir tahun ini semuanya selesai tepat waktu, berjalan dengan baik dan lancar,” tutup Beni Hasbullah

Hadir dalam pelantikan pengurus BPRN periode 2023-2029 tersebut Kapolsek Tanjung Emas dan jajarannya, Danramil Tanjung Emas beserta jajarannya, tokoh masyarakat, Alim Ulama, Cadiak Pandai, Bundo Kanduang, Ninik Mamak beserta pemuda Nagari Koto Tangah dan perangkat nagari. (Kasdi Ray/Red.JM)