News  

Program Daya Budaya Desa Lakukan Tindak Lanjut di Nagari Pariangan

Tanah Datar, Jurnal Minang.com. News&Web TV. Program Daya Budaya Desa dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi RI di Tanah Datar dilanjutkan ke tahapan berikutnya. Dua nagari yang sudah ditetapkan dahulu sebagai pilot project yaitu nagari Pariangan dan nagari Batu Taba sudah melakukan berbagai kegiatan.

Dalam Minggu ini di nagari Pariangan akan digelar acara Workshop Kuliner Tradisional yang akan dilaksanakan pada tgl 20 dan 21 November 2021 di kantor Wali Nagari Pariangan.

“kegiatan ini bertujuan untuk menggali potensi kuliner tradisional yang ada nagari Pariangan. Pesertanya adalah para maestro dan pelaku pembuat kuliner tradisional dari nagari Pariangan” ujar Randa, S.Pd yang merupakan Ketua pelaksana acara yang juga Pendamping Daya Budaya Desa di Pariangan.

Untuk Narasumber dihadirkan beberapa orang praktisi, peneliti dan penggiat kebudayaan dan kuliner tradisional dari berbagai lembaga.

Peserta akan diminta untuk membuat kuliner tradisional tersebut sambil menjelaskan nama, bumbu, cara masak dan kapan disajikan masing masing kuliner tradisional tersebut.

“Produk akhirnya nanti adalah bagaimana menjadikan kuliner tradisional sebagai sebush peluang ekonomi kreatif bagi masyarakat” jelas Randa.

“Selain itu, tujuannya adalah untuk melestarikan kuliner tradisional sehingga tidak habis ditelan zaman” tutup Randa. (Red.Jm).

Baca Juga :  Camat Sungayang Berikan Arahan Pada Musnag Nagari Tanjung