Limo Kaum, Jurnal Minang. Musrenbang Nagari Limo Kaum tahun 2024, digelar Kamis, 5 September 2024 di aula pertemuan kantor Wali Nagari Limo Kaum, dihadiri Camat Lima Kaum Ikrar Fahlevi , Forkopimca,,Wali Nagari Limo Kaum Fadli Tarmizi,SH, BPRN Drs.Faisal, Ketua KAN H.YL Dt.Majo Lelo,SH, kepala OPD, Bundo kandung, Pemuda, PKK, LPM, tokoh masyarakat serta undangan lainnya.
Wali Nagari Limo Kaum Fadli Tarmizi mengucapkan permohonan maaf anggota DPRD Tanah Datar dan Provinsi Sumatera Barat yang meminta maaf karena sedang melakukan Bintek keluar daerah. meskipun demikian aspirasi masyarakat Nagari Limo Kaum senantiasa akan diperhatikan.
Adanya musibah banjir bandang lahar dingin gunung Marapi ada 10 orang keluarga di Limo Kaum yang menjadi korban. Ada 2 orang yang belum ditemukan, meskipun demikian Nagari Limo Kaum tetap bersemangat dan bangkit dari bencana alam guna membangun di berbagai bidang pembangunan.
Minggu depan dilaksanakan kegiatan adat budaya yaitu alua pasambahan bagi murid SD akan dilaksanakan.
Semoga dengan adanya kegiatan itu, kedepannya tidak ada lagi maangok kalua badan dalam kegiatan pasambahan. begitu juga dengan pembelajaran shalat jenazah bagi generasi muda, kegiatan sholat jenazah dapat segera dilaksanakan tata cara shalat jenazah mulai dari proses penyelenggaraan jenazah hingga sholat bisa dilaksanakan tanpa harus menunggu orang pintar.
Mudah mudahan dengan adanya kegiatan tersebut akan bermanfaat bagi kelanjutan pembangunan di Tanah Datar, khususnya Nagari Limo Kaum, kata Fadli Tarmizi.
Camat Lima Kaum Ikrar Fahlevi mengucapkan terima kasih atas kehadirannya seluruh peserta dan berpartisipasi dalam perencanaan pembangunan di Nagari Limo Kaum.
Musrenbang diikuti seluruh unsur masyarakat diharapkan lebih ditingkatkan koordinasi dengan DPRD Tanah Datar, sehingga sinergitas dapat berjalan sesuai dengan harapan.sehingga ide ide dan gagasan dari Nagari Limo Kaum dapat direalisasikan berkat adanya dukungan semua pihak.ujarnya. (Kasdi Ray/Red.Jm)