Kebakaran di Rao Rao, Kerugian Diperkirakan Lebih Satu Milyar Rupiah

Batusangkar, Jurnal Minang.com. Musibah kebakaran rumah gadang di Nagari Rao- Rao, Satuan Pemadam Kebakaran Kabupaten Tanah Datar bersama tim gabungan bergerak, melakukan pemadaman api yang melahap bangunan di Lurah Bawah Jorong Carano Batirai, Nagari Rao Rao, Kecamatan Sungai Tarab, pada subuh dini hari, Sabtu 26/8/23.

Kasat Pol PP dan Damkar Tanah Datar, Harfiah Fikri didampingi Kabid Damkar Nusirwan melalui Analis Kebakaran, Fauzi, menjelaskan peristiwa tersebut. “Pada kejadian ini, terbakar 4 bangunan Rumah Gadang dan 2 unit rumah warga. Kejadian ini terjadi pada Sabtu, 26 Agustus 2023, sekitar pukul 05.10 WIB,” ungkap Fauzi.

Fauzi juga menjelaskan mengenai korban kebakaran. “Para korban kebakaran diantaranya adalah RG pertama, kepala keluarga Drs. H. Syafarman (65), istrinya Yuhemawati (58), dan anaknya Facrurrozi Yusraf (30). RG kedua, kepala keluarga Assaat (53), istrinya Betri Nelly (52), serta 2 anak Alvin Sukran (23) dan Nazifa Amalia (20), juga satu keluarga Amsal Buchari (48). RG ketiga, kepala keluarga Rizaldi (61), Istrinya Sulastri (42), dan 3 anak Rias Tria Liani (23), Mutiara Hafizah (18), dan Kanaya Shifa (3). RG keempat, kepala keluarga Wirdawati (66). Selain itu, RW kepala keluarga Ir Irwan Anas (56), dan terakhir RW dengan kepala keluarga Busnimar (53), serta anak-anaknya Abrar Haqqani Faiq (20) dan Imamul Umal Alfaiq (16), dan satu keluarga lagi Ali Husin (54),” jelasnya.

Dalam operasi pemadaman, Fauzi menyebutkan jumlah personil yang terlibat. “Sebanyak 35 orang personil dilibatkan dalam operasi ini. Terdapat 3 unit armada dari Batusangkar dan Salimpaung, 1 unit dari BPBD, 2 Unit Tangki PDAM, dan 1 unit bantuan dari Padang Panjang,” terangnya.

Fauzi juga menjelaskan total kerugian yang diderita korban akibat peristiwa ini. “Kerugian akibat kejadian ini diperkirakan melebihi 1 Miliar,” ucapnya.

Baca Juga :  Bupati Tanah Datar bersama Forkopimda Hadiri Sertijab Rektor UIN Batusangkar, Ini Pesan dan Harapan Bupati

Penyebab pasti kebakaran tersebut masih dalam penyelidikan oleh pihak berwajib. “Penyebab asal api masih dalam penyelidikan oleh pihak berwajib,” tambahnya.
Pemerintah Nagari Rao Rao telah mengirim surat dengan Nomor: 364/38/Kesra-RR/VII-2023 kepada Ketua Baznas Kabupaten Tanah Datar, memohon bantuan untuk membantu warga yang terdampak kebakaran. (Kasdi Ray/Red.Jm)