Bupati Tanah Datar Resmikan Gedung IBI di Bukit Gombak, Sudah Ada 494 Bidan di Tanah Datar

Batusangkar, Jurnal Minang.com. News&Web TV. Bupati Tanah Datar Eka Putra meresmikan Gedung Sekretariat Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Cabang Tanah yang berlokasi di Bukit Gombak, Batusangkar pada Kamis (26/1/2023).

Dalam sambutannya Bupati menyampaikan harapan agar gedung sekretariat yang diresmikan tersebut tidak hanya sebagai kantor semata, namun memiliki fungsi lain yang lebih luas.

“Saya berharap gedung ini dapat dimanfaatkan untuk kegiatan-kegiatan organisasi IBI, seperti pelatihan-pelatihan dan mempererat silaturrahmi sesama anggota IBI. Kemudian, gedung sekretariat IBI ini, bagaimana ke depan dapat memberikan manfaat lebih dari pada fungsi kantor, tetapi dapat pula kita jadikan sebagai pusat kegiatan bakti sosial IBI, kegiatan pemeriksaan kesehatan ibu dan anak dan posyandu, atau bahkan tempat praktek bersama, sehingga gedung lebih bermanfaat secara fungsinya,” ujar bupati.

Dalam kesempatan itu, Bupati juga menyampaikan rasa terima kasih kepada Bidan di Tanah Datar atas jasanya dalam memberikan layanan kepada masyarakat Tanah Datar. Dirinya berharap para Bidan di Tanah Datar terus meningkatkan keikhlasan dan profesionalisme dalam melayani masyarakat Tanah Datar.

“Saya menaruh harapan yang besar kepada para bidan, untuk semakin tulus dan profesional dalam memberikan pertolongan dan pelayanan kepada masyarakat. Semoga kerja keras dan ikhlas para bidan dalam memberikan pelayanan yang ramah, tidak kenal waktu, kepada masyarakat, dinilai sebagai ibadah oleh Allah SWT, InsyaAllah ibu-ibu Bidan akan dibalas surga oleh Allah” katanya.

Ketua IBI Cabang Tanah Datar Sri Mulyati menjelaskan anggota IBI cabang Tanah Datar saat ini berjumlah 494 orang yang tersebar di 26 ranting di Tanah Datar.

“IBI Cabang Tanah Datar memiliki 26 ranting yang tersebar di puskesmas, rumah sakit di seluruh Tanah Datar dengan jumlah 494 orang, seluruhnya anggota aktif yang bekerja di Dinkes Tanah Datar, Rumah Sakit Pemerintah, Rumah Sakit Swasta, Pustu, polindes, klinik swasta, dan lainnya,” terangnya.

Baca Juga :  Wawako Padang Panjang Drs. Asrul Hadiri Peresmian Studio Pro 1 dan 2 RRI Bukittinggi

“Gedung ini merupakan Misi 5 tahun lalu dan berhasil diresmikan hari ini atas gotong royong bersama anggota IBI Tanah Datar. Kami berharap dapat meningkatkan semangat kerja bidan karena tujuan gedung ini memang untuk memudahkan dalam koordinasi dan komunikasi serta sarana pengetahuan bidan,” harap Sri Mulyati.

Selain itu, ia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati dan Dinas terkait atas kerja sama dengan IBI dan Bidan secara umumnya.

Di kesempatan yang sama, perwakilan niniak mamak Nagari Baringin mengucapkan ucapan selamat dan sukses untuk IBI Cabang Tanah Datar.

“Di zaman saya tidak ada bidan, adanya dukun beranak, tapi meskipun demikian tetap lahir putra putri sarjana di Bukit Gombak. Dengan kehadiran bidan di tengah-tengah kita, tentu diharapkan yang lahir putra putri yang lebih hebat lagi. Sekali lagi, saya mewakili seluruh niniak mamak Baringin mengucapkan selamat dan sukses untuk IBI Cabang Tanah Datar, ketua IBI Tanah Datar, Ketua PD IBI Sumbar,” katanya.

Turut hadir Ketua TPPPK Tanah Datar Ny. Lise Eka Putra, Ketua Pengurus Daerah IBI Provinsi Sumatera Barat, Kepala Dinas Kesehatan Tanah Datar, Dinas PMDPPKB, Dinas Sosial dan PPPA, Dinas PMPTSPNaker, Rektor Stikes Prima Nusantara Bukittinggi, Camat Lima Kaum, Forkopimca, Wali Nagari Baringin, dan lainnya.

Penulis: Kasdi Ray
Editor: Redaksi Jurnal Minang